sitepontianak.com – Bupati Kabupaten Kapuas Hulun Fransiskus Diaan menyatakan, Bumi Uncak memiliki jalan kabupaten dengan panjang 1.106,148 km yang terdiri dari 146 ruas jalan dengan tingkat kemantapan jalan baru mencapai 68,08%. Sedangkan untuk jalan desa sepanjang 878,979 km yang terdiri dari 124 ruas jalan dengan tingkat kemantapan baru mencapai 30,21%.
“Sehingga sangat diperlukan bantuan dari pemerintah pusat melalui inpres jalan daerah dan pemerintah provinsi untuk penangganan jalan dan jembatan. dari pemerintah pusat dimana kabupaten kapuas hulu mendapatkan 4 paket pekerjaan yaitu Nanga Kantuk – Sungai Antu, Nanga Manday – Nanga Embaloh, Simpang Silat – Nanga Silat dan Simpang Sayut – Nanga Sarai,” ungkapnya saat meresmikan ruas jalan Simpang Empat Suruk – Nanga Payang di Jakok, Kecamatan Bunut Hulu, Rabu (24/1).
Sementara dari pemerintah provinsi melalui dana bantuan keuangan, Kabupaten Kapuas Hulu mendapatkan 4 paket pekerjaan yaitu Simpang Senara – Simpang Sekubah, Menendang – Nanga Temenang, Sibau Hulu – Potan dan Kedamin – Nanga Manday.
“Melalui dana alokasi khusus tahun anggaran 2023 ada tiga ruas jalan yang ditangani ruas jalan, yakni Simpang Silat – Nanga SIlat, Simp. Sayut – Nanga Sarai dan Simpang Empat Suruk – Nanga Payang,” kata Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan.
Ia memaparkan, ruas jalan Simpang Empat Suruk – Nanga Payang kecamatan Bunut Hulu merupakan akses menuju beberapa desa, antara lain Desa Selaup, Desa Nanga Payang dan Desa Nanga Dua dengan panjang jalan 17,150 km, dengan penanganan berupa:
- pekerjaan aspal dengan panjang 3,803 km
- pekerjaan lapis pondasi agregat tanpa penutup aspal dengan panjang 5,422 km
- perbaikan dan perataan permukaan perkerasan berbutir tanpa penutup aspal dengan panjang 6,333 km
- pekerjaan pembuatan box culvert sebanyak 2 unit
- pekerjaan rehabilitasi jembatan kayu sebanyak 5 unit
- pekerjaan jembatan bailey sebanyak 1 unit
“Untuk tahun anggaran 2024 Kabupaten Kapuas Hulu mendapatkan alokasi DAK fisik bidang jalan sebesar 89,4 milyar,” Beber Bupati Sis.
Orang nomor satu di Bumi Uncak ini merinci untuk penanganan 5 ruas jalan antara lain ruas jalan Semangut Segitak (kelibang) Kecamatan Bunut Hulu, ruas jalan Tepuai – Nanga Taman Kecamatan Hulu Gurung/Boyan Tanjung.
Selain itu, ruas jalan Nanga Lidi – Kerangan Panjang Kecamatan Hulu Gurung/Pengkadan.
Kemudian, ruas jalan Simpang Senara – Simpang Sekubah Kecamatan Hulu Gurung/Jongkong dan ruas jalan Mataso – Ulak Pauk Kecamatan Embaloh Hulu.
“Untuk kecamatan Bunut Hulu penanganan ruas terbesar senilai 24.740milyar. Kemudian untuk penanganan long segment ruas jalan Semangut – Segitak (kelibang),” ujar Bupati Sis.
“Saya mengajak masyarakat yang ada di kecamatan Bunut Hulu kiranya dapat menjaga dan merawat jalan yang telah dibangun ini sehingga bermanfaat untuk kepentingan masyarakat,” timpalnya memungkas.